Harga Tiket ke Roma Melonjak Jelang Pemakaman Paus Fransiskus

Harga Tiket ke Roma Melonjak Jelang Pemakaman Paus Fransiskus

Hotelnella – Seiring dengan pengumuman bahwa pemakaman Paus Fransiskus akan digelar pada Sabtu, 26 April 2025, harga tiket pesawat ke Roma, Italia melonjak tajam. Lonjakan ini dipicu oleh tingginya permintaan dari umat Katolik yang ingin menghadiri upacara penghormatan terakhir di Vatikan.

Dilaporkan oleh The Olive Press pada Rabu (23/4/2025), rute penerbangan dari berbagai kota di Spanyol menuju Roma mencatat kenaikan harga signifikan. Kondisi ini diperkirakan akan berlanjut hingga Konklaf pada Senin, 5 Mei 2025, saat para Kardinal berkumpul untuk memilih Paus baru.

Menurut pakar perjalanan dari Finder, Angus Kidman, harga tiket ke Roma dan wilayah Italia secara keseluruhan kemungkinan besar akan terus naik selama beberapa minggu mendatang. “Banyak umat Katolik akan berbondong-bondong ke sana, baik untuk memberikan penghormatan terakhir maupun menyaksikan momen penting dalam sejarah Gereja,” ujarnya.

Seorang pastor dari Valencia, yang tengah mengatur keberangkatan jemaatnya ke Roma, menyebut bahwa dalam waktu singkat harga tiket telah melonjak drastis. “Sejak hari Senin hingga hari ini (Selasa, 22 April), harga naik sangat cepat,” katanya.

Namun, masih ada beberapa opsi dengan harga lebih terjangkau. Misalnya, dari Barcelona, tersedia penerbangan dengan maskapai Vueling pada Jumat (25 April), pulang dengan Wizz Air pada Senin (28 April), seharga 137 euro atau sekitar Rp2,6 juta—belum termasuk biaya tambahan seperti bagasi.

Sebaliknya, bandara di luar Barcelona dan Madrid mengalami lonjakan harga yang jauh lebih tinggi. Tiket pulang-pergi Ryanair dari Alicante-Elche antara Jumat dan Senin dibanderol 525 euro (sekitar Rp10 juta) per orang, belum termasuk bagasi. Sementara itu, dari Bandara Valencia, harga tiket Ryanair tercatat mencapai 666 euro, atau sekitar Rp12,8 juta, juga belum termasuk biaya tambahan.

Kondisi ini menjadi tantangan tersendiri bagi para pelancong yang ingin menyaksikan langsung momen bersejarah di pusat Gereja Katolik dunia.

Tiket Tujuan Roma Meningkat Mahal

Tidak hanya dari Spanyol, penerbangan dari ibu kota Irlandia juga tidak kalah mahal. Melansir Irish Mirror, harga tiket pulang pergi termurah dari Bandara Dublin ke Roma dari Jumat hingga Minggu tercatat senilai 457 euro, atau sekitar Rp8,8 juta, dengan Ryanair.

Harga ini naik lebih dari dua kali lipat daripada harga tiket akhir pekan berikutnya, dengan tiket pulang pergi termurah seharga 205 euro, atau sekitar Rp4 juta. Untuk terbang dengan Aer Lingus demi menghadiri pemakaman Paus akhir pekan ini, penumpang harus merogoh kocek 782 euro, atau sekitar Rp15 juta, agar bisa terbang pulang pergi pada tanggal yang sama.

Akomodasi juga sulit ditemukan, dengan Booking.com mengatakan, sembilan dari 10 kamar sudah penuh dan sisanya telah menaikkan biaya. Situs web perjalanan On the Beach melihat pemesanan mulai melonjak beberapa jam setelah Paus meninggal pada Senin Paskah, 21 April 2025.

Zoe Harris dari perusahaan tersebut mengatakan, “Kepergiannya memicu curahan kesedihan di seluruh dunia dan yang terjadi kemudian adalah serbuan pemesanan ke Roma.”

Roma Terbuka Untuk Wisatawan Dunia

Harris menyambung, “Dengan pemakaman Paus yang akan dilaksanakan pada Sabtu dan proses konklaf bersejarah yang akan dimulai dalam dua minggu, kami tahu bahwa orang-orang akan ingin berada di jantung Italia untuk momen bersejarah ini. Kami memperkirakan pemesanan akan meningkat lebih lanjut selama 48 jam ke depan setelah konfirmasi tanggal kebaktian pada Selasa.”

Kementerian Luar Negeri Irlandia telah memperingatkan para pelancong dari negaranya bersiap menghadapi “kerumunan besar.” Peringatan perjalanan baru berbunyi, “Setelah wafatnya Paus, diperkirakan akan ada kerumunan besar di Roma selama beberapa hari mendatang, terutama di area Lapangan Santo Petrus dan Via della Conciliazione.”

“Warga negara Irlandia yang berada di Roma untuk memberi penghormatan terakhir harus memantau berita lokal dan berkonsultasi dengan otoritas Italia demi mendapatkan informasi terkini. Kedutaan Besar Irlandia untuk Takhta Suci dan Kedutaan Besar Irlandia untuk Italia memantau situasi dengan saksama dan akan mengunggah informasi terkini yang relevan di halaman media sosial kami.”

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *